Saturday, January 25, 2014

Install CyanogenMod di Samsung Galaxy S II GT-I9100

Tampilan booting CyanogenMod
Saya memiliki HP Samsung Galaxy S II GT-I9100. HP ini sudah berumur cukup lama, lebih dari 2 tahun. Seperti biasa, Samsung hanya support seri flagship mereka hingga sekitar 2 tahun. Ini berarti update Samsung Galaxy S II sudah berhenti pada Android 4.1.2 Jelly Bean. HP ini tidak akan mendapat update resmi Android 4.3 seperti saudara mudanya Samsung Galaxy S III.

Oleh karena itu, saya pun meng-install custom ROM. Pilihan tertuju kepada CyanogenMod. Saat ini versi (stable) terbarunya untuk Samsung Galaxy S II adalah 10.2 (Android 4.3.1).

Cara install-nya pun sangat mudah, karena mereka membuat sebuah aplikasi bernama CyanogenMod Installer. Aplikasi ini memudahkan kita untuk meng-install CyanogenMod di device Android, tanpa repot untuk flash secara manual. Aplikasi ini terdiri atas dua macam, yaitu CyanogenMod Installer App dan CyanogenMod Windows Installer. Yang disebutkan pertama kita install di device Android, sedangkan yang kedua kita install di komputer Windows.

Dengan aplikasi ini, kita tidak bisa memilih versi mana yang akan di-install. Ketika saya install ini, versi yang didapatkan adalah 10.2-20131214-SNAPSHOT-InstallerWPPQ50S-i9100.

Silakan simak cara lengkapnya berikut ini.

Pastikan HP membolehkan kita untuk meng-install aplikasi dari sumber selain Google Play Store.
Masuk ke Settings > Security. Centang Unknown Sources.

Install Cyanogenmod Installer App di HP.
Aplikasi ini hanya panduan bagi kita untuk mengatur device agar bisa di-install CyanogenMod, yaitu mengaktifkan USB debugging dan mengubah jenis koneksi USB ke PC menjadi Camera (PTP).
Buka web browser di HP dan kunjungi http://get.cm/app.
Atau scan QR code berikut ini.

Install Cyanogenmod Installer App.

Jalankan Cyanogenmod Installer App.
Ikuti langkah-langkahnya hingga diminta untuk meneruskan instalasi di komputer Windows.

Klik Begin untuk memulai.

Aktifkan USB debugging.

Pilih Camera (PTP) untuk jenis koneksi USB ke PC.

Pengaturan device selesai. Lanjutkan instalasi di komputer Windows.

Install CyanogenMod Windows Installer di komputer.
Download di sini.
Jalankan dan ikuti langkah-langkahnya di layar.

Aplikasi meng-update dirinya sendiri.

Kita diminta untuk menonaktifkan antivirus.

Aplikasi mendeteksi device.

Aplikasi men-download recovery software.

Aplikasi men-download OS.

Aplikasi men-download system applications.

File yang dibutuhkan sudah selesai di-download. Sekarang sudah siap untuk update device. Klik install untuk melakukannya.

Aplikasi meng-install recovery software ke device.

Aplikasi meng-install OS ke device.

Aplikasi meng-install system applications ke device.

Aplikasi melakukan tahap penyelesaian.

Instalasi selesai. Device akan reboot.

Selesai.


No comments:

Post a Comment